Profil Kenneth William, Pembuat Konten Melecehkan Masjid di Bandung

Oct 6, 2020 - 11:55
 0  2
Profil Kenneth William, Pembuat Konten Melecehkan Masjid di Bandung

Niat Kenneth William untuk meningkatkan jumlah followers di TikTok dengan mengunggah konten soal musik DJ di Masjid Persatuan Islam (Persis) di Bandung, berbuah kecaman publik.

Alhasil, Kenneth diamankan polisi lantaran dinilai melecehkan masjid. Ia pun pada akhirnya meminta maaf atas unggahan konten tersebut.

Kapolrestabes Bandung, Kombes Ulung Sampurna Jaya, mengatakan Kenneth William merupakan seorang mahasiswa di sebuah universitas di Kota Bandung.

"Kesehariannya yang bersangkutan adalah mahasiswa dan berkuliah di Kota Bandung ini," kata Ulung di Mapolrestabes Bandung, Senin (5/10).

Meski demikian, Ulung tak menyebutkan secara rinci perguruan tinggi tempat pemuda 19 tahun itu menimba ilmu.

Sementara kediaman Kenneth, kata Ulung, letaknya tak jauh dari Masjid Persis di Jalan Pajagalan, Kota Bandung.

"Tempat tinggalnya tidak jauh dari masjid itu sendiri," ucapnya.

Latar Belakang Kenneth William

Sebelum dikenal karena unggahan tersebut, Kenneth merupakan seorang marketing agency yang kerap mempromosikan produk dan berbagi giveaway di beragam platform seperti YouTube, Instagram, maupun TikTok.

Ia pernah berjualan online pada 2018 di Instagram yang berjualan jam tangan, baju, hingga sepatu. Saat itu, Kenneth mengaku pernah mendapatkan keuntungan mencapai Rp 100 juta per bulan.

Ia juga eksis di YouTube maupun TikTok dengan membuat konten-konten bisnis. Ia membuat konten cara bisnis untuk pemula, ide bisnis, menaikkan followers, hingga cara mendapatkan banyak uang dari bisnis.

Mendirikan Marketing Agency

Tak berhenti di situ, Kenneth mendirikan sebuah perusahaan marketing agency yang bernama Kenwilboy Academy.

Melalui perusahaan itu, Kenneth membagikan tips berbayar bagaimana seseorang bisa mendapatkan puluhan juta rupiah per bulan melalui komisi dengan mempromosikan produk di media sosial.

Ia menjual paket branding di media sosial yakni Personal Branding Secrets, Direct Selling Blueprint, Giveaway Agency Masterclass, dan Instagram Seller Masterclass.

Bahkan melalui perusahaan itu, Kenneth mengaku telah bekerjasama dengan berbagai artis seperti Atta Halilintar, Syifa Hadju, dan Vanessa Angel.

Namun kini ia harus mempertanggungjawabkan perbuatannya secara hukum. Kenneth dijerat dengan UU ITE dan mendekam di penjara.

Artikel ini telah tayang di : Kumparan

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow